Archive for Juni 2012

Acer Luncurkan Notebook Tertipis Se-Dunia

Aspire S5 (Model S5-391-9880)

Acer kini hebohkan dunia dengan mengeluarkan produk barunya yang di klaim sebagai notebook tertipis se-dunia. Bagaimana tidak, dilihat dari fisiknya memang notebook ini sangatlah ramping, lebih tepatnya dia memiliki ketebalan hanya 0.44 inci, dan berat 2.65 pounds.

Lihat gambar dibawah ini, waw sangatlah tipis dan sangat menarik bagi anda yang masih duduk di bangku sekolah maupun kuliah ini sangatlah cocok.


Aspire S5 (Model S5-391-9880)

Namun, pasti banyak pertanyaan mengenai notebook ini, tentang baterai apakah tahan lama? Apakah RAM, VGA, dan Hardisk cukup besar?


Inilah jawannya :
 
Perangkat ini mendapatkan Black Onyx , Magnesium Alloy dan Chassis Brushed metal yang halus dan melengkung. Untuk Prosesor sendiri acer ini menggunakan gen-3rd core i7-3517U Ivy Bridge dan SSD 256GB untuk memberikan akses data yang cepat dan bahkan mendapatkan ftur Magicflip  I/O panel port yang tersembunyi tepat di bawah engsel dan dengan hanya menekan tombol magicflip pengguna dapat membuka panel untuk menggunakan USB 3.0, thunderbolt dan port HDMI output akan memungkinkan penggunanya membawa konten dari notebook ke laya yan lebih besar. Ultraboo ini juga mendapatkan webcam 1,3 MP HD, Konektivitas WiFi dan peningkatan suara Dolby Home Theater v4.

Aspire S5 (Model S5-391-9880) ini merupakan produk keluaran pertama di US yang datang dengan AcerCould yang memanjakan anda dalam hal penyimpanan data yang tidak terbatas.

Untuk harga sendiri, Acer Aspire S5 ini mematok harga 1399,99 USD.
Sabtu, 23 Juni 2012
Posted by Unknown

Penemuan Planet "Alien" Dengan Teleskop Kecil


Anggap saja ini adalah sebuah kemenangan bagi orang-orang awam. Para ahli astronomi telah menemukan 2 planet alien yang aneh di sekitar bintang-bintang yang bercahaya terang yang jaraknya sangat jauh dari Bumi. Mereka menemukan planet-planet asing ini menggunakan teleskop ground-based kecil saja.
Dua planet ekstrasurya dideteksi dengan menggunakan Kilodegree Extremely Little Telescope (KELT). Menurut peneliti, KELT memiliki lensa yang kurang lebih sama dengan lensa yang dimiliki oleh kamera digital terbaru.

"Sebenarnya, KELT lebih kecil daripada teleskop Kepler, tapi meskipun kecil, kemampuannya mungkin bisa melebihi teleskop Kepler" kata Thomas Beatty, seorang mahasiswa doktoral di Ohio State University, Columbus. Teleskop Luar Angkasa Kepler milik NASA adalah sebuah observatorium yang mengorbit di luar angkasa dan dibangun khusus untuk mencari planet-planet yang jauh.

Beatty mempresentasikan temuannya pada 13 Juni pada pertemuan American Astronomical Society ke-20 di Anchorage, Alaska.

Hot Jupiters

Salah satu planet yang baru ditemukan, disebut KELT-1b, adalah planet besar yang sangat panas dan padat. Planet asing, yang sebagian besar terdiri dari hidrogen metalik, sedikit lebih besar dari Jupiter, tetapi mengandung massa 27 kali planet Jupiter

Jenis dunia alien yang dikenal sebagai "Hot Jupiter" karena planet tersebut adalah kumpulan gas raksasa yang mengorbit sangat dekat dengan bintang induknya.

Kelt-1b begitu dekat dengan bintang induknya dimana satu orbit hanya memakan waktu 29 jam saja. Saking dekatnya, suhu permukaan planet itu kemungkinan bisa lebih 4.000 derajat Fahrenheit, dan menerima 6.000 kali jumlah radiasi yang diterima Bumi dari Matahari, Beatty menjelaskan.

Auriga di Dunia Alien

Planet baru lainnya disebut KELT-2Ab, dan terletak sekitar 360 tahun cahaya di konstelasi Auriga. Planet asing ini 30% lebih besar dari Jupiter dengan massa 50% lebih besar.

Penemuan ini lebih mirip planet lain yang ditemukan sampai saat ini, kecuali bintang induk Kelt-2Ab yang begitu terang sehingga dapat dilihat dari Bumi melalui teropong. Bahkan peneliti bisa melakukan pengamatan atmosfer planet tersebut berdasarkan sumber cahayanya

Tindak lanjut pengamatan juga sedang direncanakan menggunakan instrumen lain berbasis tanah, serta observatorium ruang angkasa, termasuk Hubble Space Telescope dan Infrared Spitzer Space Telescope.

Bagaimana Mereka Menemukannya

Para astronom menggunakan KELT untuk menemukan planet-planet besar yang mengorbit pada bintang-bintang yang sangat terang dengan menggunakan metode yang disebut transit, yaitu mengawasi dips kecil dalam cahaya bintang yang bisa menunjukkan sebuah planet dalam keadaan bersimpangan, atau transit, di depan.

Daripada meneliti sekelompok kecil bintang pada resolusi tinggi, si kembar North KELT dan South KELT mengamati jutaan bintang yang sangat terang pada resolusi rendah, kata para peneliti. Kelt Utara memindai langit utara dari Arizona, sementara Kelt Selatan meliputi langit selatan dari Cape Town, Afrika Selatan.

Sementara Kepler NASA Space Telescope telah mengidentifikasi sekitar 2.300 calon planet asing, teleskop ground-based kecil, KELT memberikan alternatif irit biaya bagi ahli astronomi. Biaya total untuk perangkat keras teleskop KELT kurang dari $ 75.000, kata para peneliti.
Posted by Unknown

Manfaat Tempe Bagi Kesehatan

Tempe ini memiliki olahan fermentasi yang baik sehingga apabila dibandingkan dengan kedelai yang lain, manfaat tempe ini sangat besar. Tempe ini memiliki manfaat yang tinggi untuk kesehatan, karena diolah dari tempe utuh dan mengubah zat yang terkandung di kedelai dengan fermentasi. 
Kita sudah sering mendengar kalau tempe kaya akan proteinnya, tetapi kita tidak mengenal jelas manfaat spesifik dari tempe ini.

Kandungan Gizi dari Tempe
Tempe memiliki rasa yang gurih dan enak walaupun sering dikatakan sebagai makanan rakyat yang murah. Tetapi manfaat dari tempe ini tidak tanggung – tanggung. Semua orang bisa mengkonsumsi tempe ini dan juga tempe tidak memiliki efek buruk sama sekali buktinya tidak ada satupun penyakit yang pantangannya dilarang makan tempe.
Tempe mengandung serat dan protein yang sangat tinggi. Di tambah lagi, tempe juga tidak mengandung kolesterol dan lemak sama sekali. Tempe juga merupakan salah satu makanan yang mengandung tinggi kalsium, dan banyak mengandung vitamin B kecuali Vitamin B12 yang hanya terdapat pada bahan makanan hewani. Para ahli diet mengatakan bahwa tempe mengandung zat seperti genestein danisoflavon yang sangat bermanfaat untuk tubuh.
Tempe juga bermanfaat untuk memperlancar penyebaran nutrisi didalam tubuh karenan banyak mengandung serat.Manfaat Tempe Untuk Tubuh
tempe 272x300 Kandungan Gizi Dan Manfaat Tempe
Karena tempe memiliki berbagai macam gizi dan nutrisi maka manfaat tempe pun beragam. Karena tempe mengandung serat yang tinggi maka tempe ini sangat baik untuk pencernaan dan baik apabila bisa dikonsumsi setiap hari.
Tempe ini pun bukanlah makanan yang sulit untuk dicerna tubuh. Oleh karena itulah tempe sangat baik untuk pencernaan bahkan untuk orang yang sedang sakit.











Tempe juga merupakan makanan yang rendah sodium sehingga tempe ini sangat baik untuk orang yang sedang diet untuk menurunkan berat badan maupun diet untuk sakit tertentu. Tempe juga merupakan salah satu antibiotik yang sangat bermanfaat untuk tubuh.

Oleh karena itu, tempe juga akan menjaga kita dari serangan berbagai penyakit. Untuk anda yang sedang terkena diabetes juga disarankan untuk mengkonsumsi tempe.
Pengolahan Tempe
Perlu diketahui, bahwa tempe sebenarnya adalah makanan yang mudah sekali busuk. Saat membelinya yang perlu kita perhatikan adalah waktu pengolahannya.
Semakin keras tempenya, maka tempe itu harus sesegera mungkin dimasak. Tempe bisa diolah dengan digoreng, dipanggang, dibuat sebagai pecel, sala, direbus dan masih banyak yang lain. Tergantung kreativitas kita, atau kita juga bisa membuat tempe menjadi sandwich tanpa merusak/menghilangkan dari manfaat tempe tersebut.
Kamis, 21 Juni 2012
Posted by Unknown
Tag :

Pupuk Dari Air Seni Manusia

Mendengar Air seni, tentunya Anda akan jijik dan merasa tidak ingin mengoleksinya atau mengumpulkannya, namun tahukah Anda? Bahwa tahun 2012 ini, sebuah Perusahaan Swasta di Indonesia berhasil menjadikan Air Seni atau Air Kencing manusia menjadi sebuah Pupuk Organik. Terdengar aneh memang, Namun dengan kemajuan Teknologi saat ini, Apa saja bisa di oleh menjadi sebuah materi yang sangat berkualitas bahkan mampu memberikan manfaat yang luar biasa untuk manusia.
PT. Dwi Fajar, kini telah berhasil menjadikan air seni manusia menjadi Pupuk organik. Setidaknya 1.500 Liter perhari, PT. Dwi Fajar mengumpulkan Air seni manusia setiap harinya, guna di oleh menjadi Pupuk Organik tanaman. Perusahan ini mengumpulkan Air Seni Masyarakat di Sekitar Blok Karangsinom, Kandanghaur, Indramayu. Jadi, sekarang apa yang sebelumnya tidak bermanfaat menurut Anda, bisa menjadi sangat bermanfaat dan bahkan bisa di jual.
Mungkin anda akan berfikiran, Seperti apa aroma yang di keluarkan di Gudang PT. Dwi Fajar tersebut. Gudang penyimpanan Stock Air seni manusia PT. Dwi Fajar sama sekali tidak mengeluarkan bau atau aroma yang tidak sedap, Ruang Penyimpanan Ber AC tersebut sudah disterilkan dari Bau air seni yang menyengat.
Bagaimana Bisa Pt. Dwi Fajar mengolah Air yang sangat menjijikkan tersebut menjadi sebuah Pupuk Organik yang bernilai Jual Tinggi? Sebenarnya, materi dari Pupuk tersebut tidak hanya air seni manusia, namun sudah di campur dengan berbagai bahan Alami yang sangat baik untuk Tanaman, dan sama sekali tidak menggunakan Bahan Kimia yang dapat merusak tubuh manusia. Air Seni manusia yang menjadi Bahan utama, Di Campur dengan Berbagai Bahan Alami seperti Air Kelapa, Gula Pasir dan Bahan-bahan alami lainnya.
Dari Campuran bahan-bahan Alami tersebut, maka terciptalah sebuah Pupuk Organik berbentuk cairan yang mampu menyuburkan tanaman palawija dan buah-buahan secara alami juga.  Pupuk Organik hasil dari Proses Fragmentasi Cairan Urine ini di kemas dalam kemasan botol 1 Liter dan di jual seharga Rp. 30.000,- per botolnya. dan untuk Kadar yang di berikan kepada tanaman, Untuk 1 Hektar Lahan, hanya membutuhkan sebanyak 2 – 3 Liter Pupuk dari Urine Manusia ini.
Masihkah Anda berfikir kalau Semua yang menjijikkan itu tidak bermanfaat???
Posted by Unknown
Tag :

Ubuntu 12.10 Ubuntu 12.10 Alpha 1 Quantal Quetzal Terbaru Dirilis


Software – Ubuntu 12.04 baru saja dirilis bulan April kemarin, versi terbaru ubuntu versi 12.10 Quantal Quetzal sudah dikabarkan akan segera hadir.
Ubuntu adalah salah satu distro linux di dunia yang sangat banyak penggunanya. Dikarenakan design ubuntu yang minimalis dan sistem yang cepat. Perkembangan linux ubuntu pun sangat cepat, terbukti setelah ubuntu 12.04 diluncurkan april lalu, sekarang pengguna linux sudah dapat mengundul ubuntu versi terbaru 12.10 Alpha 1 Quantal Quetzal. Sebelumnya Ubuntu 12.10 Quantal Quetzal akan dirilis bulan Oktober.
Tampilan Ubuntu 12.10 hampir sama dengan ubuntu sebelumnya yaitu 12.04. Namun, ubuntu versi terbaru ini telah mendukung beberapa kartu grafis terbaru, update manager dengan design yang lebih elegan serta browser Firefox 13.
Versi Alpha merupakan versi yang masih di uji coba, bagi anda yang sudah tidak sabar dengan ubuntu 12.10, versi alpha dapat diinstall di virtual machine. Akan tetapi bagi anda yang menginginkan sistem operasi linux yang stabil dan dapat bekerja maksimal, harap menunggu Ubuntu 12.10 versi Final.
Ukuran dari Ubuntu versi terbaru ini pun diperkecil menjadi 800MB yang akan mempermudah pengguna untuk menginstall linux ubuntu 12.10 menggunakan DVD atau USB flash drive.
Posted by Unknown

Layanan pengenalan wajah Face.com telah diakuisisi Facebook. Perusahaan berbasis di Israel ini diperkirakan telah dibeli seharga US$50 hingga US$100 juta. Layanan ini dibeli dengan tujuan meningkatkan pengalaman berbagi foto di Facebook.
"Teknologi Face.com telah membantu menyediakan pengalaman foto terbaik. Transaksi ini akan membawa tim kelas dunia dan vendor teknologi lama dalan satu rumah," ujar juru bicara Facebook seperti dilansir dari Daily Mail. 


Aplikasi mobile milik Face.com, KLIK, memiliki layanan tag wajah real-time untuk foto Facebook. Peneliti menemukan aplikasi ini bisa digunakan siapa saja untuk membajak akun Facebook dan Twitter pengguna KLIK.  

Peneliti independen Ashkan Soltani mengatakan aplikasi ini memperbolehkan akses ke token otentifikasi privasi pengguna KLIK. Ini bisa dimanfaatkan untuk mengambil akun Twitter dan Facebook orang lain. 

Soltani telah membagi hasil temuannya kepada perusahaan itu sebelum mengumumkannya ke publik. Dia telah menerangkan kerentanan sistem itu.

"Secara detail teknis, Face.com menyimpan token otentifikasi akun Facebook dan Twitter pada servernya secara tidak aman. Ini bisa disalahgunakan oleh siapa saja tanpa perlindungan," tulis Soltani dalam blognya.

"Secara spesifik, ketika pengguna mendaftar untuk KLIK, aplikasi akan menyimpan token Facebook pada server Face.com untuk 'penyimpanan aman'. Setelah memanggil https://mobile.face.com/mobileapp/getMe.json, hasilnya kembali dengan 'service_tokens' Facebook yang bisa digunakan siapa saja," imbuhnya seperti dilansir dari Wired

Kebocoran sistem ini membuat peretas atau siapapun bisa mengakses foto dan memuat status dengan akun Facebook Anda. Jika pengguna KLIK mengintegrasikan akun Twitter-nya dengan aplikasi KLIK, akses "service_secret" dan "service_token" juga bisa diberikan. Pencuri identitas bisa menulis tweet atas nama Anda sesuka hati.

Beruntung kerentanan sistem Face.com telah diperbaiki. Tapi, pengguna harus tetap waspada. Setiap Anda membuka akses Facebook, Google, atau akun Twitter kepada aplikasi luar, ini ada risikonya. 

Ini bisa menjadi pelajaran bagi Anda untuk mengecek aplikasi yang Anda berikan jalan akses menuju akun pribagi Anda. Cek juga aplikasi yang tidak Anda gunakan lagi. 

"Saya rasa pengembang telah menggunakan model 'security thru obscurity' (keamanan melalui ketidakjelasan) pada perangkat mobile yang tidak ada pada web lagi. Mereka pikir 'tidak akan ada orang yang melihat ini'," ujar Soltani. 


Posted by Unknown

10 Satelit Yang Paling Menakjubkan

Tata surya kita memiliki lebih dari 200 bulan/satelit yang mengorbit pada planet, planet kerdil dan asteroid. Dari beberapa bulan yang ada di tata surya kita , ada banyak bulan / satelit yang memiliki fitur luar biasa. Dan Berikut adalah 10 bulan yang paling menakjubkan yang mengorbit dalam tata surya kita : 


10. Nereid Satelit Planet Neptunus 
Nereid ditemukan tahun 1940 oleh Gerard Kuiper. Ini adalah bulan Neptunus ketiga terbesar. Nereid memiliki orbit paling eksentrik daripada satelit apapun yang ada dalam tata surya kita. Karena itu, jarak antara Nereid dan Neptunus sangat bervariasi. Pada posisi terdekat, Nereid berjarak hanya 1.354.171 km dari Neptunus. Pada jarak terjauh, Nereid berjarak 9.628.200 km .Karena posisi jauhnya dari orbit Neptunus Nereid yang membawanya, dibutuhkan 360 hari Bumi untuk menyelesaikan satu orbit penuh di planet ini.  






9. MimasSatelit Saturnus 
Bulan kecil ini ditemukan tahun 1789 oleh William Herschel.dengan Diameter rata-rata adalah 396 km. Apa yang membuat bulan dari Saturnus menonjol adalah lebarnya kawah 140 km, dan kedalaman 18 km, kawah ini bernama kawah Herschel. Kawah Herschel bukan kawah terbesar yang ditemukan pada bulan/satelit di tata surya kita, tetapi kawah ini sangat luar biasa. Kawah ini secara mengejutkan mencakup sepertiga dari permukaan Mimas, dan membuat bulan ini menyerupai bentuk Death Star dari Star Wars.  












8. Iapetus Satelit Planet Saturnus 
Ditemukan pada 1671 oleh Giovanni Cassini, bulan dari planet Saturnus, Iapetus telah disebut salah satu yang paling aneh di tata surya kita. berdiameter 914 mil, dan pasang surut terkunci dengan Saturnus. Satu hal menakjubkan tentang bulan ini adalah perbedaan mencolok dalam warna dan reflektifitas.Setengah dari bulan berwarna gelap seperti warna batu bara, sementara separuh lainnya berwarna sangat cerah. Karena ini, dan pasang surut yang terkunci dengan planet ini, Anda hanya dapat melihat bulan ketika orbit membawanya di sisi barat dari Saturnus. Bulan /Satelit ini juga memiliki pegunungan, atau "punggungan khatulistiwa," dengan ketinggian 18 km dan membungkus di sekitar khatulistiwa. Ada dua teori utama tentang bagaimana pegunungan ini terbentuk - beberapa ilmuwan berpikir punggungan dibentuk pada waktu sebelumnya ketika Iapetus berputar lebih cepat daripada yang dilakukannya hari ini, yang lain berpikir punggungan terbuat dari materi tertinggal dari runtuhnya cincin Saturnus.

7. DactylSatelit Astroid Ida

Ditemukan pada 1995 oleh pesawat ruang angkasa Galileo, Dactyl adalah bulan,dengan diameter sekitar 1 km, dari asteroid Ida yang berbentuk seperti kentang. Itu adalah bulan yang pertama kali ditemukan mengorbit di asteroid. Ilmuwan tidak yakin jika bulan kecil adalah bagian yang memisahkan diri dari asteroid, atau jika tertangkap oleh asteroid. Ini adalah ilmuwan pertama memiliki bukti bahwa asteroid memiliki satelit.Sejak penemuannya, lebih dari dua lusin bulan / satelit telah ditemukan mengorbit di asteorid.  

6. EuropaSatelit Planet Jupiter
Europa ditemukan oleh Galileo Galilei pada Januari 1610.Hanya sedikit lebih kecil dari bulan kita sendiri. Permukaan dari Europa mencolok, dengan garis-garis gelap loreng. Banyak ilmuwan yang percaya garis di permukaan disebabkan oleh letusan dari es hangat seperti kerak perpecahan terbuka. Bulan ini ditarik grafitasi Jupiter dan 3 bulan utama, membelah kerak dan memungkinkan ini terjadi. Sebagai indah dan menarik karena hal ini membuat Europa, itu yang ilmuwan percaya di bawah ini kerak tebal es yang membuat Europa luar biasa: sebuah laut, asin cair air. Tidak seperti Bumi, diyakini laut di Europa cukup dalam untuk menutupi permukaan. Sejak Europa jauh dari matahari, laut telah membeku, menciptakan kerak es setebal 190 km.  


5. EnceladusSatelit Planet Saturnus 
Enceladus, bulan keenam terbesar Saturnus, telah ditampilkan di sini sebelumnya. Tapi ketika membuat daftar tentang bulan luar biasa, bulan ini pantas menerima tempat. Enceladus ditemukan pada 1789 oleh William Herschel. Ini adalah bentuk paling terang di tata surya. Hal ini mencerminkan hampir 100% dari sinar matahari menerpa permukaannya. Suhu di satelit ini juga sangat dingin, sekitar -330 ° F. Sementara ini bulan ini memiliki beberapa kawah, ada daerah lain yang menunjukkan wilayah tanpa kawah, menunjukkan peristiwa pelaburan besar di masa geologis terakhir. garis," batu-batu es seukuran rumah adalah bukti kegiatan geologi terakhir. Garis-garis harimau dari kegiatan geologi planet ini juga memuntahkan berton 2 material ke udara, yang sebenarnya membentuk cincin E Saturnus.  












4. IoSatelit Planet Jupiter
Io ditemukan pada Januari 1610 oleh Galileo Galilei. Io sedikit lebih besar dari bulan kita.Ini adalah tempat vulkanik paling aktif dalam tata surya kita. Io penuh dengan gunung berapi, di mana mereka memuntahkan material 190 mil di atas permukaan. Biasanya, obyek seukuran Io akan menjadi tidak aktif secara geologis dalam beberapa masa, tetapi karena Io resonansi orbital dengan Jupiter, Europa dan Ganymede, hal ini tergantung pada jumlah besar pemanasan pasang surut. Faktor daya tarik (gravitasi) Jupiter membekas begitu banyak dan kentara sehingga menyebabkan permukaan Io membentuk tonjolan atas dan ke bawah setinggi 100 meter di beberapa tempat. Pemanasan pasang surut membuat sebagian besar bawah permukaan dalam bentuk yang cair, dan memberikan kemampuan untuk terus-menerus memperbarui permukaannya.  


3. TitanSatelit Planet Saturnus 
Titan,satu-satunya bulan selain bulan kita yang memiliki tanah probe pada permukaannya, ditemukan tahun 1655 oleh Christiaan Huygens. Ini adalah bulan kedua terbesar di tata surya kita. Satelit / Bulan Titan diselubungi suasana tebal dan kabur dari kadar nitrogen, metana dan etana yang banyak. Bulan ini sangat terkenal karena merupakan bulan yang memiliki awan dan suasana yang mirip planet. Itu juga merupakan tempat lainnya di tata surya kita yang dikenal mempunyai sesuatu yang mengalirkan cairan di permukaannya, meskipun cairan di Titan adalah metan, bukan air. 












2. TritonSatelit Planet Neptunus 
Triton ditemukan pada Oktober 1846 oleh William Lassell, hanya 17 hari setelah Neptunus ditemukan. Ini adalah bulan terbesar Neptunus. Bulan ini tidak biasa, karena Triton adalah bulan yang benar-benar besar dalam tata surya kita yang mengorbit dalam arah yang berlawanan rotasi planetnya - sebuah orbit retrograde. Ini menunjukkan bahwa Triton adalah bulan yang ditangkap, karena semua satelit alami dalam orbit tata surya planet dalam arah yang sama. Masalah yang dihadapi para ilmuwan telah berusaha mencari cara seperti bulan besar bisa tertangkap (tersedot/terjebak menempel). Triton adalah salah satu objek paling dingin di tata surya kita. Ketika Voyager 2 melakukan terbang lintas di tahun 1989, Suhu Triton diketahui -391 ° F. Itu hanya 68,67 ° F di atas nol mutlak.Voyager 2 juga menemukan Triton memiliki geyser aktif, menjadikannya salah satu dari bulan-bulan yang mempunyai geologis aktif di tata surya kita. 


1. GanymedeSatelit Planet Jupiter 
Ditemukan ptahun 1610 oleh Galileo Galilei, Ganymede adalah bulan terbesar di tata surya kita. Lebih besar dari planet Merkurius, dan tiga perempat ukuran Mars. Bulan ini begitu besar, bahwa bulan/satelit itu akan dianggap sebuah planet jika tidak mengorbit pada Jupiter. Hal yang paling menakjubkan tentang Ganymede adalah itu adalah satu-satunya bulan di tata surya kita yang menghasilkan medan magnet sendiri. Ganymede memiliki inti besi cair yang membuat kekuatan magnet ini mungkin. Medan magnet ini tertanam dalam magnetosfer besar Jupiter. Pada tahun 1996, Teleskop Hubble menemukan suasana yang tipis oksigen mengelilingi bulan Ganymede, meskipun terlalu tipis untuk mendukung kehidupan. 


























Posted by Unknown
Tag :

Sejarah Terbentuknya Air Terjun Niagara


Niagara merupakan air terjun terbesar yang terdapat di sungai Niagara. Sungai Niagara berada di garis perbatasan internasional antara negara bagian Amerika Serikat New York dengan provinsi Kanada Ontario. Air terjun ini berjarak kurang lebih 27 km sebelah utara barat laut dari daerah Buffalo, New York dan sekitar 120 km tenggara Toronto, Ontario.

Niagara merupakan gabungan dari tiga air terjun. Ketiga air terjun tersebut adalah air terjun Horseshoe, air terjun Amerika, dan air terjun Bridal Veil yang dipisahkan oleh pulau Luna Island.

Niagara merupakan air terjun yang sangat terpopuler di dunia. Lebih dari 6 juta kaki kubik (168.000 m3) air per menit dijatuhkan.

Selain itu, Air terjun Niagara terkenal akan pelangi indahnya yang melintang di tengah derasnya air terjun. Keindahan alam yang terdapat di sekeliling air terjun ini membuat jutaan orang dari setiap belahan dunia mengunjunginya. Apalagi kalau bukan untuk melihat air terjun ini. Sehingga, devisa pun banyak mengalir bagi kedua negara.


Posted by Unknown
Tag :

Kenali Lemak Yang Baik Bagi Kesehatan



Makanan berlemak adalah salah satu makanan yang sangat dihindari mereka yang sedang berdiet, atau bagi mereka yang mencoba menjaga menu makannya untuk hidup lebih sehat.
Sampai sekarang masih saja banyak anggapan salah tentang lemak, ada sebagian yang menganggap jenis makanan seperti telur, daging atau keju adalah yang paling berpotensi meningkatkan berat badan atau mungkin tidak baik untuk kesehatan tubuh.
Beberapa makanan berlemak berikut ini ternyata termasuk golongan lemak yang dapat meningkatkan HDL ( kolesterol baik) serta sangat membantu untuk menghilangkan plak di dinding pembuluh darah arteri.

Daging

Daging ayam, daging kalkun atau ikan sering menjadi pilihan pengganti daging sapi. Banyak yang menganggap daging mengandung lemak jenuh dan tidak baik untuk jantung. Nyatanya, kandungan dalam daging justru mengandung lemak tak jenuh tunggal (oleic acid) sama seperti olive oil. Selain itu, daging adalah sumber protein hewani yang sangat baik, kaya akan zat besi, zinc, dan juga vitamin B yang dibutuhkan oleh tubuh.

Keju

Keju memang mengandung lemak dan protein tinggi, tetapi sebenarnya ini baik untuk diet Anda. Lemak dan protein terbukti bisa menjaga lambung Anda menjadi tetap kenyang.

Telur

Telur mengandung banyak vitamin dan mineral jika dibandingkan dengan jenis makanan lain. Telur juga merupakan sumber kolin, adalah zat yang dibutuhkan oleh tubuh untuk memecah lemak menjadi energi. Telur juga mengandung zeaxanthin dan lutein, yaitu antioksidan yang membantu mencegah katarak. Penelitian di Wake Forest University, membuktikan konsumsi telur dan penyakit jantung ternyata tidak ada hubungannya.

Kelapa (Santan)

Kelapa mengandung lemak jenuh yang lebih baik daripada mentega. Banyak orang yang menghindari makanan santan karena khawatir terjadi penyumbatan pembuluh darah arteri. Ternyata makanan seperti ini justru baik untuk kesehatan jantung. Lebih dari 50% kandungan lemak jenuh dalam buah kelapa adalah asam laurat. Meskipun asam laurat meningkatkan LDL (kolesterol jahat)  tapi kadar HDL (kolesterol baik) turut meningkat juga. Ini justru akan mengurangi resiko terkena penyakit jantung.
Keempat makanan yang sudah disebutkan tadi memang cukup baik untuk kesehatan, namun sebaiknya Anda tetap memperhatikan jumlah yang dikonsumsi tetap dalam level normal.




Posted by Unknown
Tag :

Cegah Processor Kepanasan Menggunakan Processor Power Management pada Windows 7


Processor sebagai pusat pemrosesan sebuah komputer tentu menjadi salah satu perangkat vital dalam komputer. Sayangnya kita terkadang tidak memperhatikan bahwa terkadang processorterlalu bekerja keras sehingga bisa menjadi panas. Memaksimalkan penggunaan processormemang baik untuk peningkatan performa tapi dengan konsekuensi penggunaan energi bertambah dan panas yang dihasilkan bertambah. Maka processor bisa mengalami overheat atau kepanasan secara berlebihan jika pendingin yang digunakan tidak mampu menanggulangi panas secara optimal. Jika ini terjadi terus menerus, processor akan cepat rusak.
Menambahkan pendingin atau upgrade kipas bisa dilakukan dengan mudah jika menggunakan PC, tapi bisa menjadi sulit jika komputer berjenis laptop. Tapi pada Windows 7, Anda bisa mengontrol penggunaan processor untuk menghindari overheat secara berlebihan.
Processor Power Management
Fitur Processor Power Management bisa Anda temukan melalui Control panel All ControlPanel Items > Power Options.
Tampilan Power plan
Pada tampilan Processor Power Management terdapat 3 buah Power Plans yang terdiri dariPower savingbalanced, dan high performance. Pilih change plan setting Changeadvanced power settings untuk membuka konfigurasi Power Plan lebih lanjut. Carilah bagianProcessor power management, dan tampilkan detail konfigurasinya
Tampilan Advanced Setting
Ada tiga bagian konfigurasi yang bisa digunakan yaitu: Minimum processor state, System cooling policy, dan Maximum processor state.
  1. Minimum Processor StateMinimum processor state merupakan kondisi minimum frekuensi processor. secara defaultminimum processor state adalah 5%. Kita bisa mengganti nilainya pada rentang 5-100% sesuai dengan kebutuhan dan kebijakan power plans.
  2. System Cooling PolicyIni merupakan konfigurasi bagaimana Windows merespon peningkatan temperaturprocessor melalui fitur active cooling seperti fan. Ada dua macam System Cooling Policy, yaitu:
    Active: Meningkatkan kecepatan kipas sebelum menurunkan penggunaan processor. Sistem mengaktifkan active cooling sebelum sistem menurunkan performa processor. Konsekuensinya, performa processor terjaga tapi energi yang digunakan banyak.
    Passive: Menurunkan performa processor sebelum meningkatkan kecepatan kipas. Sistem mengurangi performa processor sebelum mengaktifkan active cooling. Konsekuensinya, ada penurunan performa dan energi yang digunakan relatif lebih kecil daripada active.
  3. Maximum Processor StateMaximum processor state merupakan kondisi maksimal penggunaan processor. Secaradefault memiliki nilai 100% yang berarti mengerahkan seluruh potensi processor. Jika kita mengalami overheat pada processor, kita bisa menurunkan nilainya menjadi 90% atau lebih kecil lagi sesuai dengan kondisi yang ada. Konsekuensinya, performa processordikorbankan tapi bisa mengurangi overheat.
Konfigurasi Processor Power Management bisa dilakukan pada semua power plan, tergantung dengan kebutuhan yang ada. Jika menggunakan baterai, Anda bisa mengatur agar penggunaan maksimal processor tidak sampai 100%  supaya menghemat penggunaan baterai. Tapi jika tidak menggunakan baterai, tidaklah bermasalah menggunakan performa maksimal selama processortidak mengalami overheat dan sistem pendingin masih bisa menangani peningkatan temperatur secara baik.

Posted by Unknown

Translate

Popular Post

Diberdayakan oleh Blogger.

- Copyright © Article And Tips -Metrominimalist- Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -